Menu

Mode Gelap
Sosok Perwira Rintis Karier dari Bawah, AKP Aulia Rahman Resmi Jabat Kapolsek Tambang Seluruh Pengurus, Kader dan Simpatisan DPD PAN Kampar ucapkan Selamat dan Sukses Atas Terpilih nya Ir. H. Sahidin Sebagai Ketua DPW PAN Riau Ketika Janji Kampanye Jadi Kenyataan, Beasiswa Pendidikan di Rokan Hilir   Wabup Kampar Misharti Buka Karantina Pemilihan Bujang Dara Kampar Tahun 2025 Wabup Kampar Misharti Resmi Lantik 12 Penjabat Kepala Desa Bupati Kampar Ahmad Yuzar Hadiri Rakor Musrenbang Bersama Gubernur Riau

Daerah

PENYERAHAN ZAKAT MAL DI PONDOK PESANTREN AT TAUFIQ

badge-check


					PENYERAHAN ZAKAT MAL DI PONDOK PESANTREN AT TAUFIQ Perbesar

Kampar, mediadihati.com – Pondok Pesantren At-Taufiq Petapahan Tapung Kampar Riau kembali menyalurkan Zakat Mal untuk guru, karyawan dan santri (Kamis, 17 April 2025) dari Abdullah Nashir Al Ilaj dan Istrinya Masirah Mathlaq Al Muthairy melalui Jam’iyyah Ihayaut Turats Negara Kuwait.

Lajnah Khairiyah Al Musytarakah Jakarta sebagai penanggung jawab untuk Indonesia turut hadir dalam hal ini diwakili oleh Ustaz Fitri Ali Masnur, Lc, M. Pd.
Mudir Ma’had At Taufiq, Ustaz Muhammad Syamlawi, Lc, MA, menyampaikan ucapan terima kasih dan Jazakumullah Khairal Jazak kepada Muzakki yang telah menyerahkan dana zakat kepada guru, karyawan dan santri PP. At Taufiq.

Ustaz Fitri Ali Masnur, menyampaikan, agar santri semakin semangat dalam belajar ilmu syar’i. Karena penuntut ilmu syar’i dianggap sebagai fi sabilillah yang berhak mendapatkan pembagian zakat.
Beliau Mengutip sabda Rasulullah : Siapa yang keluar menuntut ilmu, maka ia berjihad dijalan Allah, sampai ia kembali.” (HR. Tirmidzi)

Dengan adanya penyerahan zakat ini, guru, karyawan dan santri dapat terbantu dalam memenuhi kebutuhan hidup yang dirasakan akhir-akhir ini agak berat.

Pondok Pesantren At-Taufiq Petapahan Tapung Kampar didirikan pada tahun 1410 H / 1990 M oleh Buya Abdul Jalil Ja’far, alumnus King Saud University Riyadh Arab Saudi. Sekarang dipimpin oleh Ustaz Muhammad Syamlawi, Lc, MA.

Pondok Pesantren At-Taufiq berada dibawah Naungan Yayasan Tafaqquh Fiddin melayani ummat dalam dunia pendidikan dari tingkat RA, MI, MTs, hingga MA. Ustazah Nurkamala, S.Psi diamanahi sebagai Kepala RA, Ustaz Muhammad Awfa Munawwar, M.Hum sebagai Kepala MI, Ustaz Sukardi, M.Pd sebagai Kepala MTs, dan Ustaz Alpian, S.Ag sebagai Kepala MA. Pembinaan dilakukan oleh pengawas pendamping, Bapak H. Ismail, S.Ag, M.Pd.(***)

Baca Lainnya

Sosok Perwira Rintis Karier dari Bawah, AKP Aulia Rahman Resmi Jabat Kapolsek Tambang

19 April 2025 - 20:48 WIB

Seluruh Pengurus, Kader dan Simpatisan DPD PAN Kampar ucapkan Selamat dan Sukses Atas Terpilih nya Ir. H. Sahidin Sebagai Ketua DPW PAN Riau

19 April 2025 - 20:38 WIB

Ketika Janji Kampanye Jadi Kenyataan, Beasiswa Pendidikan di Rokan Hilir  

19 April 2025 - 15:53 WIB

Wabup Kampar Misharti Buka Karantina Pemilihan Bujang Dara Kampar Tahun 2025

17 April 2025 - 21:53 WIB

Wabup Kampar Misharti Resmi Lantik 12 Penjabat Kepala Desa

17 April 2025 - 21:25 WIB

Trending di Advetorial